Cerita lucu terbaru tahun 2011

0
Dilarang merokok

Kabar mengenai larangan merokok yang diserukan oleh MUI sudah tersebar luas di semua kalangan masyarakat.
Dalam fatwa tersebut mengatakan bahwa aktivitas merokok itu adalah haram.
Kemudian di sebuah pedesaan terpencil ada seorang pemuda yang sedang ngopi di warung dan datanglah seorang teman yang berpakaian rapi menghampirinya.
 
”Kamu ini masih kenceng banget merokoknya. Apa kamu tidak tahu kalau merokok itu sekarang dianggap haram?” temannya yang berpakaian rapi itu bertanya pada Kirman.

”Katanya MUI sih begitu” jawab Kirman.

”Apa sekarang ini kamu tidak setuju dengan larangan itu?” tanya temannya.

”Lhoo saya setuju itu...saya itu sangat setuju. Bahkan saya sangat setuju kalau pabrik-pabrik rokok itu

dibakar saja” jawab Kirman dengan penuh meyakinkan.

”Kalau kamu setuju kenapa kamu masih membakar rokok itu?”

”Karena saya tidak mampu membakar pabrik-pabrik rokok itu, maka jalan keluarnya aku bakar rokoknya satu-satu”

===============================================================================

Dicicil setiap bulan

Alkisah ada sepasang kekasih yang saling mencintai.
Tanpa diduga sebelumnya, sang cewek mengalami kecelakaan hebat dan banyak darah yang dikeluarkannya.

Sang cewek butuh donor darah dan tentu saja sang cowok dengan ikhlas memberikan darahnya kepada kekasihnya itu.

Setelah beberapa minggu kemudian, sang cewek sehat kembali.

Namun beberapa bulan kemudian, terjadi pertengkaran yang cukup sengit di antara mereka berdua.

Cowok : "Dasar loe gak tau diri!"
Cewek : "Loe tuh yang gak tau diri! Jadi mau loe apa sekarang?"
Cowok : "Gue minta balik darah yang pernah gue donor ke loe!"

Tanpa basa-basi, sang cewek seketika melepas pembalutnya dan melemparnya ke muka sang cowok.
=================================================================================

Perampok yang bodoh

Seorang pria memasuki sebuah toko dan mendekati posisi kasir. Tiba-tiba pria tersebut mengeluarkan senjata pistol dan menodongkan tepat di depan kepala kasir tersebut.

Kasir tersebut tampak gemetar mengetahui pistol tepat berada di depan pandangan matanya dan si perampok tampak garang sambil bentak-bentak kasir untuk memasukan uang ke dalam tasnya.

Perampok : "Masukkan semua uangnya ke dalam tas ini! Cepat!!! "

Kasir : "Iii.iiyaa..."

Pada saat masih menunggu kasir memasukkan uang ke dalam tas, si perampok melihat ada minuman keras Vodka di belakang kasir tersebut.

Perampok : "Woooi!!!"

Kasir : "Yaaa.. tinggal sebentar kok!"

Perampok : "Aaaah... ambilkan botol vodka di belakang kamu!!"

Melihat wajah si perampok yang masih berwajah imut, si kasir merasa tidak percaya kalau umurnya sudah berusia diatas 21 tahun.
Kasir : "Umur kamu belum 21 tahun khan?"

Perampok : "Heei aku ini sudah 21 tahun!!!"

Kasir : "Aah nggak percaya kamu pasti belum berusia 21 tahun"

Setelah saling bersitegang dengan kasir yang tidak percaya dengan dirinya, akhirnya si perampok mengeluarkan KTP-nya agar si kasir mempercayai omongannya bahwa dirinya sudah berumur lebih dari 21 tahun.

Dengan seksama si kasir membaca KTP tersebut dengan hati-hati dan ternyata memang si perampok ini usianya sudah lebih dari 21 tahun.

Perampok : "Benar khan... kamu ini di bilangin ngotot mulu sih!"

Kasir : "Iya.Ini botol vodka-nya dan ini tas yang berisi uang"

Perampok lari keluar setelah berhasil merampok toko tersebut.

Dua jam kemudian ia ditangkap setelah dia menelepon polisi dengan nama dan alamat lengkap dari si perampok.