Tips menjaga hubungan jarak jauh agar selalu romantis

0
Tips menjaga hubungan jarak jauh agar selalu harmonis


Ketika kita menjalin suatu hubungan dengan seseorang atau pasangan kita ( pacar ), salah satu komponen penting dalam menjalin suatu hubungan itu adalah dengan cara berkomunikasi. Karna Cinta adalah merupakan penghubung atau ‘connector’ yang menyambung antara dua hati yaitu kita dan pasangan kita.

Apalagi ketika pasangan kita berada di tempat yang jauh. istilah lain adalah menjalani suatu hubungan jarak jauh atau kata penyanyi sunda ( Darso )" Boga kabogoh Jauh " atau "  Punya Pacar jauh ", komunikasi adalah jalan satu - satunya untuk bisa mempertahankan cinta kita.

Berikut adalah tips cinta ringkas untuk mengekalkan hubungan cinta jarak jauh.

1) Usahakan untuk bertemu

Ya, kalau boleh selagi kudrat masih ada, selagi sehat dan selagi ada uang, usahakanlah untuk bertemu dengan pasangan ( pacar ) kamu yang jauh di sana. Berkorbanlah demi cinta yang telah kamu jalani dengan si dia. Karna, selain kamu, mungkin dia juga merasakan kerinduan yang begitu mendalam.



2) Selalu berusaha untuk setia

Kebanyakan hubungan cinta jarak jauh tidak bertahan lama, Dikaenakan ada rasa curiga pada diri kita sendiri. Kita pasti selalu berfikir "Ah pasti dia punya pacar lagi disana, jadi buat apa aku di sini setia nungguin dia" Bagi kalian yang ingin melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius ( pernikahan ), mungkin kalian tidak selalu berfikir seperti ini.

Jadi kamu harus senantiasa punya rasa, keinginan, dan niat untuk setia terhadap pasangan kalian.

3) Memberikan kejutan

Hubungan yang sudah terjalin begitu lama, sering bisa menjadi hubungan yang membosankan bagi kamu ataupun pasangan kamu.

Cara untuk memecahkan hubungan yang membosankan adalah untuk memberikan surprise atau kejutan kepada pasangan anda. Memberikan sebuah kejutan itu tidak harus memberikan barang yang mahal, cukup dengan mengajak makan atau berikan sesuatu yang selalu di ingat dan mengesankan bagi pasangan ( pacar ) kamu.


Naaahh itulah sedikit tips dari saya, semoga tips dari saya ini bisa bermanfaat bagi kamu - kamu yang sedang menjalani hubungan jarak jauh.